Mengenal Panel Listrik dan Jenis-Jenisnya

Apa itu Panel Listrik?

Panel listrik adalah sebuah alat atau perangkat yang memiliki fungsi untuk membagi, menyal- urkan dan kemudian mendistribusikan energi listrik dari sumbernya (pusat) kepada konsumen (pemakai).

Fungsi dari panel listrik adalah untuk menempatkan komponen listrik sebagai pendukung dari mesin-mesin listrik agar bisa beroperasi sesuai dengan prinsip kerja dari mesin listrik itu sendiri. Untuk mengamankan komponen listrik supaya terlindungi dari pengaruh di sekelilingnya. Untuk menata komponen atau rangkaian listrik agar terlihat rapi dan aman.

Tujuan dibuat panel adalah agar memudahkan dalam pengoperasian mesin-mesin listrik dan sebagai indikator mesin ketika mesin itu beroperasi maupun sedang tidak beroperasi. Itu dapat dilihat pada indikator yang terpasang di panel tersebut.

Jenis- Jenis Panel Listrik

Panel listrik memiliki beberapa macam dan memiliki kegunaan yang bermacam-macam untuk setiap kebutuhan penggunanya, berikut adalah bebrapa macam panel listrik:

1. Main Distribution Panel (MDP)

Main Distribution Panel (MDP) merupakan jenis panel listrik yang berfungsi untuk membagi dan menerima suplai listrik dari LVMDP. Lalu kemudian mensuplaynya menuju ke panel listrik yang selanjutnya.

2. Panel Capacitor Bank

Capacitor Bank adalah sebuah komponen panel listrik yang dihubungkan atau wiring secara paralel atau seri antara power bank 1 dengan power bank lainya untuk mengejar kVAR, membuat menghilangkan sebuah tegangan semu atau beban induktif di sebabkan oleh sebuah belitan lilitan atau electro motor.

3. Panel Change Over Switch (COS)

Jenis panel listrik yang selanjutnya adalah panel change over switch. Fungsi panel jenis ini adalah untuk memutus dan menyambung aliran arus listrik langsung dari pusat (sumbernya). Panel listrik jenis ini biasanya dioperasikan secara manual dan otomatis.

4. Panel Water Level Control System

Panel Water Level Control (WLC) adalah sebuah control untuk tenaga listrik sebagai motor induksi untuk memompa air. WLC biasanya diaplikasikan untuk mengontrol tangki atau kolam penampungan sesuai dengan level airnya. Panel ini banyak digunakan dalam sebuah insdustri yang bersangkutan dengan air seperti PDAM yang bnyak pompa air.

5. Panel Genset AMF ATS

Panel Genset AMF ATS. Panel ini sering disebut sebagai automatic start dan stop sebuah genset. Kegunaan AMF (Automatic Main Failure) pada genset adalah menghidupkan genset secara otomatis saat pemadaman dan kegagalan PLN dalam mensumplai listrik.

Butuh Panel Listrik ?
Beli Sekarang